F0GAxlSUN0OEmaFkMbnca2nyh81gHBssC6AV9hGe
Bookmark

Audio ke-166: Bab 12 Anjuran untuk Memperbanyak Amalan Kebaikan di Akhir Usia ~ Pembahasan Hadits Jabir

Audio ke-166: Bab 12 Anjuran untuk Memperbanyak Amalan Kebaikan di Akhir Usia ~ Pembahasan Hadits Jabir Radhiyallahu 'Anhu
📖 Whatsapp Grup Islam Sunnah | GiS
☛ Pertemuan ke-399
🌏 https://grupislamsunnah.com
🗓 SENIN, 09 Rabi’ul Awwal 1445 H / 25 September 2023 M
👤 Oleh: Ustadz Dr. Syafiq Riza Basalamah, M.A. حفظه الله تعالى
📚 Kitab Riyadhus Shalihin min Kalami Sayyidil Mursalin (Taman-Tamannya Orang-Orang yang Saleh dari Sabda-Sabda Nabi Muhammad ﷺ) karya Imam Nawawi Rahimahullah

💽 Audio ke-166: Bab 12 Anjuran untuk Memperbanyak Amalan Kebaikan di Akhir Usia ~ Pembahasan Hadits Jabir Radhiyallahu 'Anhu


السَّلَامُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللّٰهِ وَبَرَكَاتُهُ
الْحَمْدُ لِلهِ ، وَالصَّلَاةُ وَالسَّلَامُ عَلَى رَسُوْلِ اللّٰهِ


Segala puji bagi Allah Jalla Jalaluh (Allah yang Maha Agung dengan keagungan-Nya, -ed). Shalawat dan salam semoga senantiasa tercurahkan untuk Baginda Nabi kita Muhammad 'Alaihis-shalatu wassalam. Amma ba’du.

Kaum muslimin, khususnya anggota GiS -Grup Islam Sunnah- yang semoga dirahmati oleh Allah Jalla Jalaluh.

Hadits yang selanjutnya.

عَنْ جَابِرٍرَضِيَ اللهُ عَنْهُ ، قَالَ : قَالَ رَسُولُ اللهِ ﷺ : ❲ يُبْعَثُ كُلُّ عَبْدٍ عَلَى مَا مَاتَ عَلَيهِ ❳ . ❊ رَوَاهُ مُسْلِمٌ [٢٨٧٨].
Dari Jabir radhiyallahu 'anhu, ia bercerita bahwa Rasulullah Shallallahu 'alaihi wasallam pernah bersabda, "Setiap hamba akan dibangkitkan sesuai dengan keadaannya ketika meninggal di dunia sewaktu di dunia."
(HR. Muslim)
Allahu Akbar, Jamaah.
Na'am. Tadi sempat di awal kita sampaikan bahwasanya yang menjadi standar orang baik atau buruk itu akhir hayat dia. Orang itu kelak pada hari kiamat, kata Nabi Shallallahu 'alaihi wasallam, akan dibangkitkan sesuai dengan keadaan dia ketika meninggal dunia.

Yang mati dalam kondisi bersujud, akan dibangkitkan dalam kondisi bersujud. Yang mati fiisabilillah, mati di medan perang, dia akan dibangkitkan dalam kondisi darah itu masih segar, warnanya warna darah, aromanya aroma misik. Yang mati dalam kondisi berihram, belum menyelesaikan umrahnya, belum menyelesaikan hajinya, kata Nabi 'Alaihis-shalatu wassalam,

❲ يُبْعَثُ يَومَ القِيَامَةِ مُلَبِّيًا ❳
"Dia akan dibangkitkan pada hari kiamat dalam kondisi bertalbiyah"
Dia akan mengatakan,

[ لَبَّيْكَ اللَّهُمَّ لَبَّيْكَ ، لَبَّيْكَ لاَ شَرِيكَ لَكَ لَبَّيْكَ ، إِنَّ الْحَمْدَ وَالنِّعْمَةَ لَكَ وَالْمُلْكَ ، لاَ شَرِيكَ لَكَ ]
Labbaik Allahumma labbaik. Labbaika laa syarika laka labbaik. Innal hamda wan ni'mata laka wal mulk laa syarika laka.
Yang mati dalan kondisi korupsi, yang mati dalam kondisi mengambil harta umat, nanti akan ada yang dibangkitkan itu memanggul barang yang dia curi, barang yang dia ambil, barang yang dia rampas. Yang mati dalam kondisi sombong akan dibangkitkan seperti zarrah, seperti semut-semut merah yang kecil di Padang Mahsyar, dia diinjak-injak dipenuhi dengan kehinaan di sana. Orang akan dibangkitkan sesuai dengan apa yang dia mati di atasnya.

Maka hati-hati kita, Jamaah. Ada orang yang mati dalam kondisi berzina, naudzubillah, ada orang yang melakukan itu. Ada yang mati bunuh diri. Ada sebagian orang mati setelah tiga hari baru diketahui, jasadnya sudah membusuk. Ada yang mati duduk, enggak berpakaian, pegang remote nonton TV. Ada yang mati minum khamr.

Maka ketahuilah, kematian itu tidak kenal umur. Tapi buat orang-orang yang sudah berumur, seyogyanya dia tahu diri, dia kayaknya sudah dekat nih waktunya. Karena kalau bicara orang ada kesempatan sampai akhir hidupnya, ya 60-70. Tapi ada orang yang kesempatannya 40 mati.

Tapi buat orang yang dikasih waktu sampai sepuh, maka saatnya dia memperbaiki diri, memperbanyak dzikir, memperbanyak shalat, memperbanyak baca Al-Qur'anul Karim. Tapi kadang kala memang kondisi tubuhnya sudah lemah.

Maka buat yang muda-muda ini, buat pelajaran buat mereka, kalau melihat orang tua yang sudah tidak bisa puasa sunah, yang tidak bisa lagi shalat ke masjid karena fisik dia, maka yang muda-muda jangan nunggu tua untuk taubat. Kembali kepada Allah Subhanahu wa Ta'ala!

Maka berusahalah! Karena akhir hayat Nabi 'Alaihis-shalatu wassalam, Allah perintahkan kepada Beliau,

{ فَسَبِّحْ بِحَمْدِ رَبِّكَ وَٱسْتَغْفِرْهُ ۚ إِنَّهُۥ كَانَ تَوَّابًۢا }
(QS. An-Nashr: 3)

Dan orang yang beramal yang dia mendambakan sebuah amalan yang kata Nabi Shallallahu 'alaihi wasallam,

❲ خَيْرُ الْأَعْمَالِ أَدْوَامُهَا وَإِنْ قَلَّ ❳
"Sebaik-baiknya amalan adalah yang berkesinambungan"
Artinya, sampai mati engkau mengamalkan hal itu walaupun sedikit. Dan ini yang akan membuat seseorang istiqamah di atas agama Allah Subhanahu wa Ta'ala.

Maka hadits ini sebagai ancaman buat kita untuk selalu taat. Jangan sampai kita di akhir hayat kita, coba-coba berbuat kemaksiatan. Sudah tua renta, nanti akan terjadi engkau akan teriak-teriak di dalam api neraka. Sebagaimana di dalam surat Fathir, mengatakan,

{ رَبَّنَآ أَخْرِجْنَا }
"Ya Allah, keluarkan kami ya Allah"
{ نَعْمَلْ صَٰلِحًا }

Apa yang dia inginkan? Ingin menyelesaikan bangun rumahnya? Ingin menyelesaikan proyek dia? Ingin memetik buah dari pohon yang dia tanam? Laa (tidak, -ed). Dia cuma kepingin satu: na'mal shaalihan (نَعْمَلْ صَٰلِحًا). Kepingin beramal saleh. Tapi sudah enggak ada. Antum sudah dikasih waktu, tapi antum yang enggak mau sadar.

Ini hadits terakhir dalam bab ini. InsyaaAllah kita akan masuk kepada bab yang selanjutnya tentang banyaknya jalan-jalan kebaikan.

Jamaah rahimakumullah, itu yang bisa kita kaji. Semoga ilmu yang kita kaji hari ini berguna buat kita dan bisa kita amalkan dalam kehidupan kita. Dan semoga Allah menerima amalan kita. Sampai berjumpa kembali.

بَارَكَ اللهُ فِيْك
وَالسَّلَامُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللّٰهِ وَبَرَكَاتُهُ.


══════ ∴ |GiS| ∴ ══════
Post a Comment

Post a Comment

Aturan berkomentar:
- Afwan, komentar yang mengandung link hidup dan spam akan kami remove.
- Silahkan ikuti blog ini untuk update info terbaru kami, dengan cara klik Follow+
- Silakan berikan komentar. Centang kotak "Notify me" untuk mendapatkan notifikasi via email jika ada yang membalas komentar.