F0GAxlSUN0OEmaFkMbnca2nyh81gHBssC6AV9hGe
Bookmark

Halaqah 01 ~ Pentingnya Mengenal Allah, Rasulullah dan Agama Islam

Halaqah 01 Pentingnya Mengenal Allah Rasulullah dan Agama Islam
👤 Ustadz ‘Abdullāh Roy, MA
🔊 Halaqah 1 ~ Silsilah Mengenal Allah | Pentingnya Mengenal Allah, Rasulullah dan Agama Islam

PENTINGNYA MENGENAL ALLAH, RASULULLAH DAN AGAMA ISLAM

بسم الله الرحمن الرحيم
السلام عليكم ورحمة الله وبركاته
الحمدلله والصلاة والسلام على رسول الله و على آله و صحبه أجمعين

Halaqah yang pertama dari Silsilah Ilmiyyah “Mengenal Allāh Subhānahu wa Ta’āla” adalah Tentang pentingnya Mengenal Allāh Subhānahu wa Ta’āla, Mengenal Rosulullah Shallallāhu ‘alayhi wa sallam dan Agama Islam

Rosulullah Shallallāhu ‘alayhi wa sallam mengabarkan bahwa setiap manusia apabila meninggal dunia maka dialam kubur akan ditanya oleh 2 malaikat tentang 3 perkara :
  1. Siapa Tuhanmu?
  2. Siapa Nabimu? dan
  3. Apa Agamamu?
Oleh karena itu wajib seorang Muslim dan juga Muslimah untuk mempersiapkan diri terkait 3 perkara tersebut.

Perlu diketahui bahwasanya untuk menjawab pertanyaan tersebut tidak cukup dengan menghafal. Sebab seandainya menghafal itu cukup niscaya orang munafik pun bisa menjawab pertanyaan. Tetapi yang di tuntut adalah pemahaman dan juga pengamalan.

Barangsiapa yang di dunia :
  • Mengenal Allāh dan memenuhi hak-Nya,
  • Mengenal Nabi Muhammad shallallāhu ‘alayhi wa sallam dan memenuhi haknya,
  • Mengenal agama Islam dan mengamalkan isinya,
Maka diharapkan dia bisa menjawab pertanyaan dengan baik dan mendapatkan kenikmatan di dalam kuburnya.

Namun apabila dia :
  • Tidak mengenal siapa Allāh dan tidak memenuhi hakNya,
  • Tidak mengenal Nabi Muhammad shallallāhu ‘alayhi wa sallam dan tidak memenuhi haknya,
  • Tidak atau kurang mengenal ajaran Islam dan tidak mengamalkannya,
Maka ditakutkan dia tidak bisa menjawab pertanyaan sehingga akibatnya siksa kubur yang akan dia dapatkan.

Semoga Allāh Subhānahu wa Ta’āla memudahkan kita, keluarga kita dan orang-orang yang kita cintai untuk bisa mengenal Allāh, mengenal Nabi Muhammad shallallāhu ‘alayhi wa sallam dan juga mengenal agamanya.

Saudaramu,
‘Abdullāh Roy
Post a Comment

Post a Comment

Aturan berkomentar:
- Afwan, komentar yang mengandung link hidup dan spam akan kami remove.
- Silahkan ikuti blog ini untuk update info terbaru kami, dengan cara klik Follow+
- Silakan berikan komentar. Centang kotak "Notify me" untuk mendapatkan notifikasi via email jika ada yang membalas komentar.